Minggu, Mei 30, 2010

Laporan dari Tim Reaksi Cepat Tagana jatim 16.06.0458 /YC9UBI/3: Banjir di Situbondo, Jawa Timur.

Dear rekan2 yg budiman,
 
Beberapa hari yl sewaktu saya memantau kegiatan relawan2 kita di Rejoso, Pasuruan, Mas Kardi YB1TC via SMS meminta saya untuk memantau kegiatan di gunung Agung, Bali. Setelah relawan2 dari Malang, Probolinggo dan Pasuruan menyelesaikan tugasnya di Rejoso hari Minggu yl, menyusul beberapa hari kmd YC9UBI/3 pak Ibrahim Da Silva bersama tim TAGANA-JATIM kembali ke Sby.
 
Beberapa hari setelah itu saya memantau kegiatan tim SAR, tim2 pecinta alam dari beberapa propinsi dan tim IARES dari Banten di Pura Besakih, gn Agung, Bali. Tim IARES Banten (YD1UIQ/9 dkk) dibantu oleh YC9DS dan YC9B0B. Tim IARES Banten mendukung kegiatan pencarian kedua pendaki muda (pria dari Cilegon, Banten, dan wanita dari Jakarta) yang hilang sejak akhir Desember 2007 di gn Agung. Semula para pendaki berjumlah tiga orang. Pendaki pria dari Palembang sudah terlebih dahulu ditemukan mati pada bulan Januari 2008 di gn Agung. YB1YA dari Cilegon via Internet gateway Krakatau Steel Cilegon selalu memonitor dan mencatat laporan harian kegiatan di Pura Besakih, gn Agung dan kota2 lain di Bali. Tim IARES Banten telah kembali ke Banten pd hari Jumat yl. 
 
 
 
Kemarin hari Sabtu pagi saya dihubungi oleh YC9UBI/3 via SMS bhw Situbondo, JaTim, dan sekitarnya diserang banjir setinggi 2m. Dilaporkan sekitar 500 rumah rusak. YC9UBI/3 berama tim TAGANA kembali beroperasi di Situbondo. Laporan tsb saya tembuskan ke YB0AA, YB3JF, YB3FY, YB3JBJ dan YD3DY. Spt di Pasuruan, di Situbondo YC9UBI/3 dan relawan2 TAGANA menggunakan radio VHF untuk kodrat antar mereka. Untuk kodrat keluar kota mereka menggunakan SMS. Dua hari terkahir ini pulsa SMS mereka sudah menipis dan tidak ada supply pulsa dari Situbondo krn akibat banjir. Mereka sekarang sangat tergantung dng supply pulsa dari luar Situbondo yg sulit diperoleh. Mereka mengalami kesulitan qso via simplex gateway rptr di Malang maupun duplex gateway rptr YC3ZAZ di bukit Pananjakan gn Bromo. Terlalu jauh jaraknya dan dihalangi oleh gn Argopuro. Propagasi darat tidak menguntungkan ke arah rptrs.
 
Kemarin YB0AA telah merespond dng menembuskan laporan tsb ke pemerintah pusat dan Orda Jatim guna siaga bantuan kodrat. YB3JF kemarin sedang mobile ke Jawa Tengah jauh dari servernya di Sidoarjo Baru. Sedangkan YD3DY dan AB2QV kemarin via server JaTim sempat melakukan review perlunya mendukung kegiatan kodrat YB9UBI/3. Tadi siang YC2RCJ via simplex gateway Sby Utara dan AB2QV sempat membicarakan kemungkinan menggalang relawan2 kodrat dari lokal2 Situbondo, Panarukan, Bondowoso dan sekitarnya. Untuk monitoring kegiatan2 tim IARES dan tim TAGANA di Situbondo dibutuhkan rptr dan gateway di daerah eks karesidenan Besuki. Jika ada operator di daerah tsb yang bisa setup eqso gateway dan membantu relay dari relawan2 di lapangan tentu akan sangat menolong.
 
Demikian update informasi ttg kegiatan kodrat di Jawa Timur.
 
Tks n 73 de ab2qv.
 
 

Tidak ada komentar: